
Dinas Kesehatan Kabupaten Wajo melakukan suatu terobosan dengan melaksanakan penilaian Lomba Desa Bebas Jentik bersamaan dengan Lomba Tanaman Obat Keluarga (TOGA) dan Lomba Posyandu tingkat Kabupaten Wajo yang dilaksanakan mulai tanggal 20 September sampai dengan 11 Oktober 2021 di 14 Kecamatan di Kabupaten Wajo, Kegiatan ini melibatkan Dinas Kesahatan, Dinas Pertanian, Dinas PMD, serta TP PKK Kabupaten sebagai Tim Penilai lomba tersebut.
Menurut Ibu Kepala Dinas Kesehatan Kab. Wajo Dr. drg. Hj. Armin AR, M.Kes sekaligus ketua Tim Penilai menyatakan bahwa untuk kegiatan lomba TOGA dan Lomba Posyandu sudah beberapa tahun ini sudah dilaksanakan, namun khusus lomba Desa Bebas Jentik baru tahun ini dilaksanakan mengingat kasus demam berdarah yang masih tinggi, maka perlu di bangkitkan motivasi warga untuk memutus mata rantai penularan demam berdarah melalui lomba dengan membasmi jentik. Selain itu kegiatan ini adalah sebagai tindak lanjut dari Gerakan Wajo Cari Jentik (GO Cantik) yang sudah dilauching di bulan Agustus lalu dengan menggunakan Aplikasi Go Cantik berbasis Android. Harapannya dengan lomba ini dapat memicu semangat masyarakat untuk memutus mata rantai penularan DBD dengan membasmi jentik bukan hanya sebatas lomba tapi bisa berkelanjutan dikehidupan sehari-hari sehingga Wajo bisa bebas jentik.
Walaupun pelaksanaannya masih di masa pandemi, namun pelaksanaan lomba ini tetap menerapkan protokol kesehatan ketat serta mengurangi acara seremonial penyambutan untuk menghidari kerumuman masyarakat.
Adapun desa/kelurahan yang mengikuti lomba ini adalah untuk Lomba TOGA dan Desa Bebas Jentik adalah Desa Ujung Baru Kec. Tanasitolo, Desa Tellulimpoe Kec. Majauleng, Desa Barangmamase Kec. Sajoanging, Kel. Cempalagi Kec. Tempe, Desa Lamata Kec. Gilireng, Kel. Bocco Kec. Takkalalla, Desa Lempong Kec. Bola, Kel. Talotenreng Kec. Sabbangparu, Kel. Pammana Kec. Pammana, Desa Bottotengnga Kec. Pitumpanua, Kel. Ballere Kec. Keera, Kel. Anabanua Kec. Maningpajo, dan desa Lautang Kec. Belawa sedangkan untuk lomba Posyandu yaitu Desa Pakkana Kec. Tanasitolo, Desa Uraiyang Kec. Majauleng, Desa Penrang Kec. Penrang, Desa Akkotengeng Kec. Sajoanging, Kel. Atakkae Kec. Tempe, Desa Manyili Kec. Takkalalla, Desa Worongnge Kec. Sabbangparu, Desa Tanrongi Kec. Pitumpanua, Kel. Gilireng Kec. Gilireng, Desa Minangatellue Kec. Maniangpajo, Desa Manurung Kec. Bola, Kel. Cina Kec. Pammana, Desa Paojepe Kec. Keera dan Desa Ongkoe Kec. Belawa.